
Walau berukuran mungil, Daihatsu Copen meraup sukses dengan menjadi salah satu mobil dalam segmen kei cars di negeri Sakura, Jepang yang terpopuler. Tak heran, tampilan roadster yang diusung seolah memaksimalkan potensi desainnya yang simpel namun amat sedap dipandang itu.
Tapi tunggu dulu. Ternyata penampakan rupawan mobil yang satu ini masih bisa menjadi lebih menawan. Terutama saat ia diberi sentuhan luar biasa bertema D-SPORT yang dilaporkan oleh AutoEvolution (01/09) berada di kelas yang sama dengan TRD milik Toyota namun tak kalah sporty.
Terlihat jelas makin berotot, versi D-SPORT mendulang sisi maskulin new Copen coupe-cabrio ini dengan suspensi sport anyar, performance clutch, brake pads sekaligus seperangkat velg dengan material alloy yang ringan.
Operasi spesial D-SPORT ini tak berhenti di sisi eksterior saja, bagian terdalam kabin tak luput dari sentuhan anyar. Ada tuas transmisi baru serta lampu yang menyala di bagian instrument cluster ketika memindahkan gigi dan sepasang racing bucket seats guna menyempurnakan sekaligus menjamin kenyamanan saat berpetualang.
Paket modif spesial Copen D-SPORT meninggalkan sektor dapur pacu tak tersentuh. Hal ini dikarenakan regulasi kei cars yang berlaku di Jepang. Dengan kata lain mesin KF 660cc bertenaga 64 hp dan torsi 92 Nm masih dijadikan andalan
Sekian berita Modifikasi terbaru dari kami mengenai Jubah Anyar, New Daihatsu Copen D-SPORT!. Harapan kami artikel seputar Modifikasi yang berjudul Jubah Anyar, New Daihatsu Copen D-SPORT! ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Tabloid Modifikasi untuk mendapatkan berita seputar Modifikasi setiap harinya.